Biro Administrasi Akademik (BAA) menjalankan peran dalam mempersiapkan, melaksanakan, mengawasi dan mengevaluasi kegiatan akademik serta menyediakan setiap kebutuhan administrasi yang digunakan untuk perkuliahan di UC Makassar.
Layanan kami terbuka bagi mahasiswa dan staf UC Makassar. Ruangan BAA berlokasi di lantai 2 Gedung A – UC Makassar, dengan nomor ruang A201 (University Office). Operasional layanan BAA di kampus adalah setiap Senin-Jumat, pukul 8:00 – 16:00 WITA.